Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Tabligh Akbar Milad ke-111 Muhammadiyah, Puluhan Ribu Masyarakat Galang Dana Bantu Palestina

Riauterkini-PEKANBARU-Puluhan ribu masyarakat memadati halaman Mesjid Agung An-nur Pekanbaru untuk menghadiri Tabligh Akbar sekaligus perayaan Milad ke 111 Muhammadiyah, Jum'at (01/12/23). Dalam kegiatan keagamaan tersebut, Muhammadiyah juga mengajak masyarakat untuk membantu rakyat di Palestina melalui penggalangan dana.

Hadir dalam kesempatan itu, Gubernur Riau, Edy Natar Nasution, Ketua PWM Riau Dr Hendri Sayuti, Rektor Universitas Muhammadiyah Riau, Dr Saidul Amin dan para tokoh-tokoh Muhammadiyah lainnya. Selain itu, tabligh akbar tersebut juga menyediakan hadiah istimewa mulai dari kulkas, televisi, sepeda motor hingga umroh gratis ke Tanah Suci bagi masyarakat.

Menurut Gubernur Riau, Edy Natar Nasution, Tabligh Akbar Muhammadiyah sendiri baru pertama kalinya dilaksanakan di Mesjid Agung An-nur. Orang nomor satu di Riau itupun sangat mengapresiasi Muhammadiyah dan mendukung gerakan peduli terhadap Palestina.

Dia menilai, rakyat Palestina sudah berjihad dengan jiwa, maka rakyat Indonesia juga mesti membantu dengan berjihad dengan menggunakan harta terbaik yang dimiliki. Dengan penggalangan dana, tambah Edy, maka hal itu menjadi wujud dan kepedulian terhadap rakyat Palestina.

"Penggalangan dana juga sudah pernah dilakukan Pemprov Riau ketika Tabligh Akbar bersama Ustad Abdul Somad. Alhamdulillah, saat itu terkumpul bantuan sebanyak Rp 5 milliar dan sudah kita serahkan ke Baznaz pusat (Jakarta). Semoga seluruh bantuan itu benar-benar bisa membantu saudara kita yang ada di Palestina," ujarnya.

Di lokasi yang sama, eks Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin menegaskan sudah menjadi suatu kewajiban bagi masyarakat Indonesia dalam membantu rakyat Palestina. Apalagi Palestina adalah salah satu negara yang paling awal mendukung kemerdekaan RI. Hal senada juga disampaikan oleh Rektor UMRI, Dr Saidul Amin. Saidul bahkan mengecam aksi biadab Israel yang sudah melebihi batas kemanusiaan terhadap rakyat-rakyat Palestina.

"Muhammadiyah tentunya sangat mendukung kebebasan terhadap saudara-saudara kita di Palestina. Jadi sudah seharusnya kita membantu, semoga Allah SWT membalas kebaikan kita semua yang telah ikhlas membantu untuk rakyat Palestina," tuturnya.

Sementara itu, Ketua PWM Riau, Dr Hendri Sayuti mengatakan bahwa pada Tabligh Akbar tersebut, Muhammadiyah mengangkat tema Ikhtiar Menyelamatkan Semesta. Sesuai tema tersebut, dilakukan pula kepedulian dan solidaritas terhadap saudara muslim di Palestina. Hendri pun mengajak agar masyarakat, khususnya umat Islam dapat ikhtiar dalam menyelesaikan masalah kemanusiaan di Palestina.

Pada kesempatannya, Hendri juga membahas sedikit mengenai pemilu 2024 mendatang. Dalam menyikapi pemilu tersebut, kata dia, Muhammadiyah telah mendeklarasikan diri sebagai organisasi yang istiqomah pada gerakan dakwah. Namun, Muhammadiyah tetap peduli agar Pemilu 2024 bisa berjalan dengan baik, aman serta berkemajuan sesuai dengan langkah Muhammadiyah.***(gas)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Minggu, 11 Januari 2026

Patroli Rutin Malam Hari, Polsek Tanah Putih Amankan ATM dan Objek Vital


Sabtu, 10 Januari 2026

Tabung Jangkos PT. SUN Meledak, Satu Karyawan Tewas di Tempat


Sabtu, 10 Januari 2026

Mata SePeLe Bukan Masalah Sepele: 4 dari 10 Warga Jabodetabek Tak Sadar Alami Mata Kering


Sabtu, 10 Januari 2026

Silaturahmi dengan Tokoh Kuansing, PWI Diminta Profesional dalam Kontrol Sosial


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Ukui Tingkatkan Keamanan Lingkungan Lewat Patroli dan Pendekatan Warga


Sabtu, 10 Januari 2026

Ingin Generasi Muda Punya Kualitas, DPD NasDem Siak Gelar "Remaja Bernegara"


Sabtu, 10 Januari 2026

Polisi Amankan 2 Pelaku Ilog dan Sita Puluhan Tual Kayu di Langgam


Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik


Sabtu, 10 Januari 2026

Lapas Kelas IIA Tembilahan Lakukan Tes Urine pada 81 Petugas dan 525 Warga Binaan Kasus Narkoba


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Lewat Sambang Kamtibmas


Sabtu, 10 Januari 2026

Kilang Pertamina Dumai Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemberdayaan Petani Lokal


Sabtu, 10 Januari 2026

Masyarakat Batu Ampar Desak Transparansi Investigasi Ledakan Pipa Gas PT TGI, Tuntut Jaminan Keselamatan


Sabtu, 10 Januari 2026

Bupati Inhil Bersaksi di Sidang Korupsi Paket Ramadhan BazNas


Jumat, 09 Januari 2026

Viral, Legislator Asal Riau Iyeth Bustami Diejek Cuma Berijazah Paket C


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Inhu Minta PT TGI Lakukan Edukasi bagi Warga di Jalur Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Kuansing Jajaki Pembiayaan BRK Syariah untuk Percepat Pembangunan Daerah


Jumat, 09 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar Jumat Curhat, Ajak Warga Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 09 Januari 2026

Drag Race dan Drag Bike Kembali Akan Digelar pada 7-8 Februari 2026 di Bangkinang Kota


Jumat, 09 Januari 2026

Dialog Polisi dan Warga Warnai Jumat Curhat Polsek Ukui


Jumat, 09 Januari 2026

PTPN IV Regional III Bantu Pemkab Kampar Hadapi Status Siaga Hidrometeorologi