Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Advertorial,
RAPP-APR Umumkan Pemenang Lomba Karya Tulis Jurnalistik 2021

PEKANBARU - Setelah sukses menyelenggarakan Lomba Karya Tulis Jurnalistik (LKTJ) 2021 dengan tema "Peran Industri Pulp, Paper dan Rayon dalam Pengembangan Perekonomian Masyarakat di Provinsi Riau", PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) dan Asia Pacific Rayon (APR) mengumumkan 5 pemenang dan 10 finalis terbaik pada Anugerah Lomba Karya Tulis Jurnalistik 2021, Jumat (21/1/2022) di Pekanbaru.

Karya tulis para pemenang ini telah melewati serangkaian seleksi secara ketat oleh dewan juri yang berasal dari wartawan senior dan akademisi. Berikut nama-nama pemenang LKTJ RAPP-APR 2021:

Pemenang 1: Hary B. Koriun, wartawan riaupos.co
Pemenang 2: Yusni Fatimah, wartawan Cakaplah.com
Pemenang 3: Hendra Efivanias, wartawan Tribun Pekanbaru
Pemenang 4: Andy Indrayanto, wartawan halloriau.com
Pemenang 5: Devi Mewani, wartawan riau24.com

Sementara nama finalis lainnya:
Ali Imran (Halloriau.com), Buddy Syafwan (Riausky.com), Fithriady Syam (SKM Genta), Irwan E. Siregar (Voxindonesia.com), Muhammad Amin (Riau Pos)
 Head of Corporate Communications RAPP-APR, Dony Hermawan, yang juga selaku Ketua Panitia mengapresiasi minat dan keikutsertaan para insan pers yang ada di Provinsi Riau. Jumlah peserta LKTJ yang digelar pada kurun waktu November-Desember 2021 ini melebihi target awal atau sekitar 80 karya tulis yang masuk.

"Lomba ini perdana kami lakukan dan sambutannya luar biasa, melebihi ekspektasi panitia sekitar hampir tiga kali lipat jumlahnya, untuk itu apresiasi tertinggi kami kepada seluruh peserta dan selamat kepada para pemenang serta kepada para dewan juri,” ujar Dony dalam sambutannya.

Dony menambahkan dari total peserta yang terdaftar, rata-rata memiliki teknik dan gaya penulisan sangat baik. Hal ini membuat proses penilaian menjadi tidak mudah. Namun demikian, Dony berharap sinergi yang terjalin antara RAPP-APR dengan para jurnalis di Riau dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan.

Mewakili Manajemen, Deputy Director External Affairs APR, Djarot Handoko mengatakan sebagai perusahaan yang berkelanjutan, APRIL/ RAPP dan APR senantiasa beroperasi berlandaskan filosofi 5C yakni keberadaan perusahaan haruslah membawa manfaat bagi Masyarakat (Community), lingkungan atau Climate, daerah dan negara atau Country, pelanggan atau Customer serta perusahaan dan karyawannya atau Company. Hal ini juga sejalan dengan visi misi Riau 2025, di antaranya mewujudkan provinsi Riau sebagai pusat kegiatan perekonomian, berdaya saing dan berkelanjutan serta mewujudkan lingkungan yang lestari. Mendukung visi misi Riau tersebut, APRIL dan APR juga telah meluncurkan komitmen transformatifnya yang tertuang dalam APRIL 2030 dan APR 2030.

“Kami berharap langkah nyata ini dapat menjadi solusi terhadap iklim positif, kemajuan inklusif, pertumbuhan berkelanjutan serta lanskap yang berkembang pesat, dan kami sangat membutuhkan dukungan dari rekan-rekan media, para jurnalis untuk menyampaikan kepada publik mengenai langkah-langkah konkrit yang diambil oleh perusahaan melalui tulisan-tulisan jurnalistiknya,” ujar Djarot.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Director of Corporate Communications APRIL, Anita Bernardus, Head of Community Development RAPP dan Hasto Teguh Kuncoro. Lomba Karya Tulis Jurnalistik ini merupakan yang pertama kali digelar oleh RAPP dan APR. Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi agenda tahunan dan menambah sejumlah kategori jurnalistik lainnya.***(Adv)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Berita Lainnya

Selasa, 20 Januari 2026

Pangdam XIX/TT Pimpin Sertijab Danrem 031/Wira Bima


Selasa, 20 Januari 2026

Tolak Relokasi Warga Eks TNTN, Warga Pesikaian, Kuansing Aksi Damai dengan Enam Tuntutan


Selasa, 20 Januari 2026

Langkah Berani Pemkab Siak, Evaluasi Total Pasar Tak Berkontribusi ke PAD


Senin, 19 Januari 2026

Pria Muda Ditemukan Meninggal di Perkebunan Sawit Kubu Babussalam Rohil


Senin, 19 Januari 2026

Green Policing, Polsek Tanah Putih Tanam Pohon di Kepenghuluan Teluk Berembun


Senin, 19 Januari 2026

Balita di Kuansing Tewas Tenggelam di Lobang Galian Proyek Koperasi Merah Putih Desa Titian Modang


Senin, 19 Januari 2026

Bupati Kuansing Zoom Meeting Bersama Plt Gubernur Bahas Izin IPR


Senin, 19 Januari 2026

Pemprov Riau Siapkan Regulasi Pengelolaan Pertambangan Rakyat di Kuantan Singingi


Senin, 19 Januari 2026

Diduga Korban Pembunuhan, Sesosok Mayat Ditemukan di Kebun Sawit Desa Pancur-Inhil


Senin, 19 Januari 2026

Viral Video Harimau Sumatera di Pulau Muda, Kapolsek Teluk Meranti Imbau Warga Waspada


Senin, 19 Januari 2026

Induk Harimau dan Anaknya Berkeliaran Dekat SD Teluk Meranti, Orang Tua Murid Diliputi Kecemasan


Senin, 19 Januari 2026

Patroli Hijau Polsek Ukui, Pohon Mangga dan Matoa Ditanam untuk Masa Depan


Senin, 19 Januari 2026

Nikmati Keindahan Alam di Aceh, New PCX 160 Mampu Menjawab Keraguan dan Mewujudkan Impian


Senin, 19 Januari 2026

Ipda Muhammad Ali Sodiq Digantikan Iptu Budi Santoso sebagai Kapolsek Kerumutan


Senin, 19 Januari 2026

Peringati Hari K3 Nasional, ‎PGN Area Pekanbaru Gelar Donor Darah


Senin, 19 Januari 2026

Melawan, Kaki Otak Pembobolan Brankas di Pekanbaru Ditembak Aparat Polsek Sukajadi


Senin, 19 Januari 2026

Sebesar Rp 3,049 Triliun, DPRD Pekanbaru Sahkan APBD 2026


Senin, 19 Januari 2026

Berantas Tenaga Honorer 'Siluman', Pemkab Siak Bentuk Tim 8


Senin, 19 Januari 2026

Pimpin Upacara, Wakil Bupati Siak Tekankan Pakta Integritas dan Efisiensi Anggaran


Senin, 19 Januari 2026

PTPN IV Regional III Bantu Karyawan Terantam Korban Teror Jaga Aset Negara