Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Subsatgas Dokkes Ops Mantap Praja Polres Kuansing Pemeriksa Kesehatan Jelang Pengamanan Pilkada 2024

Riauterkini - TELUKKUANTAN - Subsatgas Dokkes Operasi Mantap Praja (OMP) Polres Kuantan Singingi (Kuansing) melaksanakan pemeriksaan kesehatan (Rikkes) terhadap seluruh personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja Lancang Kuning (LK) 2024. Kegiatan tersebut dilaksanakan setelah pelaksanaan apel pada Kamis, (5/9/2024), sebagai bagian dari upaya untuk memastikan kesiapan fisik dan kesehatan para personel sebelum melaksanakan tugas pengamanan Pilkada Serentak 2024.

Kegiatan Rikkes dilaksanakan oleh Petugas RSUD Teluk Kuantan yakni dr. Korinta Widarsono, dr. Heriswandi Mustafa, Firdaus, SKM, Ns. Widya Hasprianti, S.Kep, Neneng Indrawati, A.Md.AK, Amelia Elyana, A.Md.AK, Elsa Amalia Gusnita, Amd.Kes, Tanti Raulina.

Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K. MH., menekankan pentingnya pemeriksaan kesehatan bagi personel yang terlibat dalam operasi ini. Menurutnya, kondisi fisik yang prima sangat diperlukan untuk menunjang kinerja yang optimal selama pelaksanaan operasi, terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di tengah proses demokrasi yang berlangsung.

“Pemeriksaan ini bertujuan untuk memastikan setiap anggota berada dalam kondisi prima, sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan negara, serta memastikan rangkaian tahapan Pilkada Serentak 2024 berjalan aman dan damai,” ujar Kapolres.

Subsatgas Dokkes memberikan pelayanan kesehatan menyeluruh kepada personel yang bertugas, meliputi pengecekan tekanan darah, suhu tubuh, hingga pemeriksaan umum lainnya. Dengan adanya pemeriksaan ini, diharapkan setiap potensi masalah kesehatan yang mungkin dialami oleh personel dapat terdeteksi lebih awal dan mendapat penanganan yang cepat dan tepat.

“Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan Operasi Mantap Praja LK 2024. Dengan adanya pemeriksaan kesehatan ini, diharapkan dapat mendeteksi secara dini potensi masalah kesehatan dan memberikan perawatan yang tepat waktu, sehingga personel siap bertugas dengan penuh dedikasi dan profesionalisme,” tambahnya.

Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 merupakan operasi kepolisian terpusat yang dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk di Kabupaten Kuantan Singingi, untuk mengawal jalannya Pilkada Serentak 2024. Polres Kuansing, melalui berbagai satuan tugas, telah melakukan berbagai persiapan guna memastikan keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada berlangsung.

Kesiapan fisik dan mental personel menjadi salah satu faktor penentu dalam keberhasilan operasi ini, mengingat tugas pengamanan Pilkada tidak hanya membutuhkan kemampuan teknis, tetapi juga stamina yang kuat dalam menjaga keamanan secara berkesinambungan.

Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh Subsatgas Dokkes merupakan bentuk komitmen Polres Kuansing untuk menjaga personelnya dalam kondisi terbaik, sehingga mampu menjalankan tugas dengan optimal. Selain itu, pemeriksaan ini juga menjadi salah satu langkah preventif untuk memastikan bahwa pelaksanaan pengamanan Pilkada berjalan lancar tanpa ada kendala yang berarti, baik dari segi teknis maupun kesehatan personel.

"Dengan persiapan yang matang, termasuk kesehatan personel, Polres Kuansing optimistis dapat menjalankan pengamanan Pilkada Serentak 2024 dengan baik, serta menciptakan situasi yang kondusif, aman, dan damai bagi masyarakat Kuansing," Pungkas Kapolres.*** (rls/Polres Kuansing)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Gubri Abdul Wahid Kunker di Kawasan Industri Desa Buruk Bakul Bengkalis

Gubri Abdul Wahid Kunker di Kawasan Industri Desa Buruk Bakul Bengkalis.

Galeri
Senin, 17 Maret 2025

Galeri,
Sambut Kapolda Riau Baru, Wagubri Hadiri Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar

Sambut Kapolda Riau Baru, Wagubri Hadiri Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Gubri Abdul Wahid Dukung Penuh Pengembangan Kawasan Industri Bukit Batu

Gubri optimis pengembangan kawasan industri Bukit Batu. Wahid juga ubah nama jawasan industri ini yang sebelumnya bernama Buruk Bakul.

Advertorial
Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Safari di Dumai, Gubri Abdul Wahid Serahkan CSR BRK Syariah untuk Dua Masjid

Gubernur Riau Abdul Wahib Safari Ramadhan ke Dumai. Menyerahkan Bantuan CSR BRK Syariah untuk dua masjid.

Galeri
Rabu, 12 Maret 2025

Galeri,
Pemprov Riau Gelar Forum Konsultasi Publik RPJMD Provinsi Riau 202 -2029, Berikut Tujuannya

Pemprov Riau menggelar Forum Konsultasi Publik RPJMD Provinsi Riau 2025-2029, berikut galeri fotonya.

Advertorial
Kamis, 20 Maret 2025

Advertorial,
Bersama PT Riau Petroleum, Gubri Wahid Wujudkan Mimpi Anak Yatim dan Dhuafa Belanja Baju Lebaran di Du

Bahagianya anak yatim dan dhaufa dapat berbelanja baju lebaran. Lebih bahagia lagi, mereka ditemani langsung orang nomor satu Riau.

Berita Lainnya

Sabtu, 22 Maret 2025

Kapolres Pelalawan Turun ke Jalan Sosialisasikan "Mudik Aman, Keluarga Nyaman" dan Hotline 110


Sabtu, 22 Maret 2025

Basarnas Gelar Siaga Khusus Lebaran 2025 Guna Jamin Keselamatan Masyarakat


Sabtu, 22 Maret 2025

Kapolda Riau Bakal Usulkan Pemecatan Personil Positif Narkoba


Sabtu, 22 Maret 2025

Ramadan Berkah, BRK Syariah Salurkan Bantuan CSR Rp50 Juta untuk Masjid Arafah Duri


Sabtu, 22 Maret 2025

KSOP Kelas IV Tembilahan Umumkan Jadwal Terbaru Keberangakatan KM Sabuk Nusantara 110


Sabtu, 22 Maret 2025

Berbagi di Bulan Ramadhan, Agung Toyota Riau Santuni Anak Yatim Dua Panti Asuhan


Sabtu, 22 Maret 2025

Gerimis tak Surutkan Pemilih Ikuti PSU Pilkada Siak


Sabtu, 22 Maret 2025

Bangun Infrastruktur Bengkalis Perlu Perhatian dan Kolaborasi Pemprov Riau


Sabtu, 22 Maret 2025

Diawasi Ketat, Tiga TPS di Siak Mulai Laksanakan PSU


Sabtu, 22 Maret 2025

Jembatan Pulau Bengkalis-Sumatra, Pemprov Riau dan Pemkab Bengkalis Usulkan ke PSN


Sabtu, 22 Maret 2025

Tak Seperti Dipusingkan Gubri Wahid, Defisit Anggaran Hanya Rp132 Miliar


Jumat, 21 Maret 2025

PT EMP Energi Riau Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Kecamatan Kerumutan


Jumat, 21 Maret 2025

Lagi Main di Pinggir Sungai Kubu Rohil, Bocah 10 Tahun Ini Diterkam Buaya


Jumat, 21 Maret 2025

Arus Balik, Penumpang Puji Penerapan Sistem Booking Tiket di Dernaga Roro Air Putih Bengkalis


Jumat, 21 Maret 2025

Tiga Tersangka Korupsi Pengelola Konten Diskominfotiksan Pekanbaru Segera Diadili


Jumat, 21 Maret 2025

DAIFIT Hadir Lagi, Beli Daihatsu Bisa Berangkat Umroh


Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Gubri Abdul Wahid Kunker di Kawasan Industri Desa Buruk Bakul Bengkalis


Jumat, 21 Maret 2025

Sat Narkoba Polres Pelalawan Amankan Pengedar Sabu dengan Barang Bukti 88,21 Gram


Jumat, 21 Maret 2025

Serumpun Pelajar dan Mahasiswa Bengkalis Mesir Resmi Dibentuk, Fikih Azali Terpilih Sebagai Ketua


Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Gubri Abdul Wahid Dukung Penuh Pengembangan Kawasan Industri Bukit Batu