Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
PT KPI Kilang Dumai dan Perumdam Tirta Dumai Bersama Gelar Seremonial Penerimaan Air Bersih

Riauterkini-DUMAI - Dalam upaya memenuhi ketersediaan air guna mendukung keandalan operasional kilang, Subholding Refining & Petrochemical PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Kilang Dumai telah menjalin sinergi kerjasama dengan Pemerintah Kota Dumai melalui Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Dumai Bersemai.

Jalinan kerjasama yang telah disepakati lewat Penandatanganan Kerjasama (PKS) tersebut secara resmi ditandai dengan seremonial penerimaan air bersih dengan penekanan sirine dan penyerahan sampel pengujian kualitas air bersih oleh Perumdam Tirta Dumai Bersemai bersama Walikota Dumai, H Paisal SKM MARS, kepada General Manager PT KPI Kilang Dumai, Iwan Kurniawan, di area pipa air Pos Dock Komplek Perumahan Pertamina (Komperta) Bukit Datuk, Kamis (16/1/2025).

General Manager PT KPI Kilang Dumai, Iwan Kurniawan, dalam sambutannya menyampaikan kerjasama yang dijalin antara Kilang Dumai dan BUMD Kota Dumai tersebut memberikan banyak manfaat baik untuk keduanya dalam berbagai aspek.

“Kerjasama strategis ini bukan hanya sekadar kolaborasi bisnis, tetapi juga bentuk sinergi yang menunjukkan komitmen kedua belah pihak untuk menjaga efisiensi sumber daya dan memberikan manfaat terbaik bagi kota Dumai. Suplai air yang berkelanjutan ke kilang RU II akan memastikan bahwa proses produksi dapat terus berjalan dengan lancar guna mendukung ketahanan energi nasional,” katanya.

Menurutnya, sebagai salah satu perusahaan energi nasional yang berkontribusi memasok kebutuhan energi di wilayah Sumbagut, PT KPI Kilang Dumai berkomitmen pada operasi yang aman, efisien, dan ramah lingkungan, ketersediaan air yang berkualitas adalah faktor kunci dalam mendukung keberlangsungan proses produksi di kilang.

Lebih lanjut, Iwan Kurniawan berharap dengan adanya kerjasama yang telah terjalin diharapkan suplai air yang stabil dan berkualitas dapat semakin terjamin sehingga proses operasional kilang dapat berjalan dengan optimal dan berkelanjutan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Perumdam Tirta Dumai Bersemai atas kepercayaan dan kerjasama yang telah terjalin, serta dukungan dari Pemerintah Kota Dumai, DPRD Kota Dumai, maupun Stakeholder terkait, atas dukungannya selama ini ke PT KPI RU II. Semoga sinergi ini bisa terjalin dengan baik hingga masa mendatang," sambungnya.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Perumdam Tirta Dumai Bersemai, Agus Adnan, ST, menyampaikan rasa syukurnya atas tercapainya kerjasama suplai air bersih ke Kilang Pertamina Dumai yang merupakan salah satu bagian dari komposisi pelayanan publik yang dilakukan oleh pihaknya.

“Saya bersyukur dapat kesempatan untuk bisa menyalurkan air bersih ke KPI RU II Dumai, mengingat dalam pelaksanaan bisnis air bersih, memang saat ini perlu hal-hal yang mungkin kita sadari adanya subsidi silang antara domestik dan non domestik jadi salah satu yang akan coba kami kembangkan, saat ini baru bisa kami layani 100 meter3/jam. Kedepannya sesuai kebutuhan kami berharap bisa melayani 900m3/jam,” ujarnya.

Kerjasama suplai air bersih tersebut dilakukan oleh PT KPI Kilang Dumai sebagai salah satu upaya cost optimization dan alternatif untuk menopang keandalan kilang pada sarana dan fasilitas (sarfas) Water Pump Station (WPS) Rokan dan Water Treatment Plant (WTP) Bukit Datuk melalui modifikasi sarfas pipa existing utilities.

Upaya tersebut juga telah melewati proses kajian engineering, sehingga dapat memberikan alternatif suplai Treated Water ke kilang sebesar 100 m3/jam untuk menjaga ketahanan level tangki 925 T-1/2. Suplai air yang diterima KPI Kilang Dumai dari Perumdam Tirta Dumai Bersemai tersebut telah menggunakan teknologi dari program National Urban Water Supply Project (NUWSP) dengan mengolah air gambut menjadi air bersih.

Jalinan kerjasama yang dilakukan oleh PT KPI Kilang Dumai ini tak hanya menjadi upaya menjaga keberlanjutan perusahaan dalam menjaga pasokan energi nasional, tetapi juga menjadi wujud kontribusi positif Kilang Dumai dalam mendukung pembangunan Kota Dumai menjadi kota idaman.

Sementara itu, Walikota H Paisal, SKM, MARS turut menyampaikan apresiasinya atas jalinan sinergitas yang berhasil dirajut oleh PT KPI Kilang Dumai dengan Perumdam Tirta Dumai Bersemai sekaligus mendukung pembangunan Kota Dumai.

“Ini suatu kolaborasi dan sinergi yang bagus, sehingga saya berharap Insyaallah ini juga kedepan kami tetap komitmen dengan pak Agus (Direktur Perumdam TDB) agar tetap operasional bagaimana kita mengolah air dengan baik. Kami sangat terimakasih banyak dan apresiasi. Saya yakin ini sesuatu yang luar biasa dan berkah untuk Dumai ,” tutup Paisal.

Gelaran seremonial penerimaan air bersih dari Perumdam Tirta Dumai Bersemai ke PT KPI Kilang Dumai ini turut dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kota Dumai, Yohannes MP Tetelepta SH, MM, Kadis PU sebagai Dewan Pengawas Perumdam TDB, Riau Satrya Alamsyah, Kadis Dispertaru, Muhammad Mufarizal, Kepala Bagian Ekonomi Sekretariat Daerah Kota Dumai, Faisal, serta Komisi II DPRD Kota Dumai.

Melalui sinergi kerjasama tersebut, PT KPI Kilang Dumai berharap dapat terus mendukung pembangunan kota Dumai memberikan kontribusi positif bagi masyarakat kota Dumai secara khususnya.*(had)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 06 Januari 2025

Beasiswa RAPP Menyulut Semangat Pendidikan dari SMA hingga Perguruan Tinggi

Dari SMA hingga Bangku Kuliah: Beasiswa RAPP Bantu Wujudkan Impian Generasi Muda

Galeri
Sabtu, 14 Desember 2024

Ketua DPRD dan Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Bersatu dalam Doa dan Harapan

Ketua DPRD dan Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Bersatu dalam Doa dan harapan.

Advertorial
Minggu, 01 Desember 2024

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi.

Advertorial
Kamis, 28 Nopember 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian EPSS 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2024

Galeri
Minggu, 08 Desember 2024

Ketua DPRD Pekanbaru Apresiasi KAMMI dalam Pengawalan Pembangunan Daerah

Ketua DPRD Pekanbaru Apresiasi Peran KAMMI dalam Mengawal Pembangunan Kota

Advertorial
Rabu, 27 Nopember 2024

Pastikan Kelancaran Pilkada, Pj Gubri dan Forkopimda Tinjau Langsung TPS di Siak

Pj Gubri tinjau sejumlah TPS di Riau. Pj Gubri harap pelaksanaan Pilkada serentak berjalan aman dan lancar.

Berita Lainnya

Senin, 10 Pebruari 2025

Dibentuk Panitia, Musda Golkar Riau Digelar Usai Idul Fitri


Senin, 10 Pebruari 2025

Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2025, Polda Riau Libatkan 1.094 Personel Gabungan


Senin, 10 Pebruari 2025

Balik Kampung, Alumni Unri Promosi SEVP Business Support PTPN IV Regional III


Senin, 10 Pebruari 2025

Sasana Scorpion Boxing Camp Duri Siap Berlaga di Kejuaraan Tinju Amatir Yunior dan Youth Buaya Putih Pekanbaru


Minggu, 09 Pebruari 2025

Rayakan Tiga Tahun Inovasi Akar Rumput: Accelerator Lab UNDP Indonesia Dorong Pembangunan Perkotaan Berkelanjutan


Minggu, 09 Pebruari 2025

PHR Aktif Dukung Ketahanan Energi Nasional


Minggu, 09 Pebruari 2025

Agung Nugroho Siap Sukseskan Program Unggulan Prabowo Bersama Gerindra Pekanbaru


Minggu, 09 Pebruari 2025

Pemecatan Dua Sekretaris Golkar Inhu dan Bengkalis Berujung ke Mahkamah Partai


Minggu, 09 Pebruari 2025

Sebelum Dilantik, Pasangan AMAn Silaturahim ke DPC Partai Gerindra


Minggu, 09 Pebruari 2025

Silaturahmi ke Nasdem Pekanbaru, Agung Nugroho Minta Jangan Ada Sekat dan Ajak Kolaborasi Bangun Kota


Minggu, 09 Pebruari 2025

Kapolsek Ukui: Ketahanan Pangan Bukti Kemandirian Desa


Minggu, 09 Pebruari 2025

Temui Pengurus Nasdem, Agung Nugroho Ajak Kolaborasi Bangun Kota Pekanbaru


Minggu, 09 Pebruari 2025

Wadir Intel Polda Riau Tinjau Perkembangan Tanaman Jagung di Ketapang Polsek Tanah Putih Polres Rokan Hilir


Minggu, 09 Pebruari 2025

Unri Dorong Pemerintah Tingkatkan Bantuan UMKM


Minggu, 09 Pebruari 2025

Disambut Hangat Pengurus PAN Pekanbaru, Agung : Dulu Sempat Berhenti Ngopi, Kini Duduk Bareng Lagi


Minggu, 09 Pebruari 2025

Kemenko Pangan Proyeksi Padi di Areal PSR PTPN IV Regional III Hasilkan 50 Ton Gabah


Minggu, 09 Pebruari 2025

Satkar Ulama Dukung Menteri ESDM Benahi Distribusi Gas 3 Kg


Sabtu, 08 Pebruari 2025

Serius Jalankan Instruksi Presiden, Bupati Kuansing Alokasikan 20 Persen ABPDes untuk Ketahanan Pangan


Sabtu, 08 Pebruari 2025

Polres Inhu Berhasil Ungkap Penyelewengan Pupuk Bersubsidi


Sabtu, 08 Pebruari 2025

Lapas Bengkalis Razia Zero Halinar, Perkuat Keamanan dan Ketertiban